Sipendik.com – Saat ini banyaak sekali jenis makanan ringan yang dijajakan oleh penjual penjual di pinggir jalan maupun di tempat – tempat makan. Salah satu jenis makanan yang sangat sering kita jumpai adalah mrtabak telor yang biasa kita jumpai saat sore hingga malam hari. Martabak telur sendiri memiliki cita rasa yang gurih, renyah, dan tentunya bisa menggoyang lidah bagi setiap orang yang memakannya. Martabak telur biasanya disajikan bersama acar, cabe, ataupun siraman saus yang cocok untuk camilan maupun pelengkap makan nasi. Martabak telur yang banyak dijual memiiki bentuk pipih persegi dengan kulit martabak yang terbuat dari tepung terigu yang telah dipipihkan dan tentunya memiliki rasa yang gurih dan renyah serta isian yang berbahan dasa telur ditambah dengan irisan daun bawang, ada juga yang menambahkan irisan daging di dalamnya untuk menambah kelezatan dari martabak telur ini. Tak heran jika martabak telur hinngga kini masih banyak di minati dan di cari di semua kalangan. Penasaran dengan resep dan cara untuk membuat martabak telur? Jangan khawatir, pada artikel kali ini sipendik akan menyajikan resep dan langkah – langkah tentang cara membuat martabak telur gurih special dan pastinya sangat mudah untuk di coba sendiri di rumah. Resep ini merupakan solusi bagi Anda yang ingin menikmati martabak telur tetapi enggan untuk keluar rumah. Martabak buatan sendiri tentunya lebih higinis dan terjamin bahan – bahannya. Langsung saja, mari kita simak bahan- bahan dan langkah – langkah membuat martabak telur yang lezat.
Bahan yang digunakan untuk membuat kulit martabak:
- 100 gram tepung terigu
- 2 sendok makan telur kocok
- 1 sendok makan margarin atau minyak
- air matang secukupnya
- garam secukupnya
Bahan untuk isian martabak:
- 300 gram daging giling
- 6 butir telur
- 6 sendok makan bawang bombay iris
- 6 siung bawang putih, haluskan
- 4 batang daung bawang, iris
- 2 batang daung bawang, iris
- 1 sendok teh curry powde
- merica secukupnya
- garam secukupnya
Bahan untuk saus martabak
- 2 sendok makan kecap asin
- 2 sendok makan air matang
- 1 sendok makan saus tomat
- 1 sendok teh air asam jawa
- 1 sendok makan sambal botol
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
Cara Membuat Kulit Martabak Telor
- Campurkan tepung terigu, garam, minyak dan telur kemudian tambahkan air sedikit demi sedikit. Uleni hingga mendapatkan adonan kalis.
- Bagilah adonan menjadi 2 bagian, kemudian rendam dalam minyak goreng, diamkan selama 2 jam kemudian angkat
- Diamkan pada wadah lain selama 1 jam.
Cara Membuat Isi Martabak Telor
- Panaskan minyak secukupnya untuk menumis
- Tumislah bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Kemudian masukan curry powder, merica, daging giling, irisan daun bawang dan garam. Aduklah sampai daging matang kemudian angkat dan bagi menjadi dua bagian, sisihkan.
- Kocok 4 butir telur, panaskan minyak dan buatlah orak – arik setengah matang. Angkat kemudian bagi menjadi 2 bagian.
Cara Membuat Martabak Telor
- Ambilah salah satu adonan kulit, pipihkan menggunakan hingga tipis menggunakan telapak tangan.
- Beri isian yang telah dibuat tadi pada kulit martabak kemudian lipat kearah tengah
- Lakukan poin 1 dan 2 pada adonan kulit yang kedua.
- Siapkan wajan dan panaskan minyak secukupnya untuk menggoreng martabak.
- Goreng martabak sampai kulit berwarna kecoklatan.
- Angkat martabak telur yang telah matang lalu sajikan selagi masih hangat.
Cara Membuat Saus Martabak
- Campurkan semua bahan untuk membuat saus menjadi satu, aduk hingga rata.
Demikian tadi resep cara membuat martabak telur gurih special yang bisa Anda coba di rumah untuk di santap bersama dengan keluarga, sahabat, dan kerabat.